Panduan Penggunaan Pemetaan Mutu Pendidikan (PMP) Tahun 2019
Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, pada Tahun 2019 pengisian kuisioner Pemetaan Mutu Pendidikan (PMP) dilaksanakan secara daring / online. Jika pada tahun sebelumnya operator harus menginstal aplikasi PMP di laptop yang terinstal aplikasi dapodik, kini hal tersebut tidak perlu dilakukan. Untuk mengisi kuisioner PMP tinggal membuka portal PMP Dikdasmen di laptop manapun, tak harus di laptop yang berdapodik. Bahkan pengisian kuisioner PMP dapat dilakukan di Smartphone atau tablet.
Tentu ada sisi positif dan negatif dengan perubahan ini. Sisi positifnya, pengisian kuisioner tidak terpusat pada satu laptop saja. Pengisian bisa dilakukan oleh masing-masing responden dengan laptop yang berbeda-beda. Operator sekolah hanya tinggal membimbing dan mengarahkan responden dalam pengisian PMP. Sisi negatifnya, pengisian PMP harus senantiasa dilakukan secara online sehingga memerlukan jaringan internet yang bagus. Belum lagi server PMP nya apakah mampu digunakan oleh beribu-ribu orang dalam satu waktu dengan lancar?
Pada dasarnya cara pengisian kuisioner PMP secara daring 2019 dan secara ofline menggunakan aplikasi PMP yang terinstal di dalam laptop tidak jauh berbeda. Untuk sekedar mengingatkan kembali, di bawah ini admin akan menguraikan cara pengisian kuisioner PMP 2019 secara daring/online.
- Buka alamat http://pmp.dikdasmen.kemdikbud.go.id:1745 di laptop atau komputer. Pastikan laptop atau komputer terhubung dengan jaringan komputer.
- Login dengan menggunakan user id dan password dapodik sekolah. Jika password dapodik terbaru tidak cocok, gunakan password dapodik lama (password dapodik 2018).
- Di bawah ini adalah halaman beranda PMP Dikdasmen Daring. Di sebelah kiri ada bebrapa menu seperti : Beranda, Pengaturan, Kuisioner, Peringkat Pengisian, Rapor Mutu dan lain-lain.
- Dalam menu pengaturan, terdapat tiga sub menu yaitu Profil Pengguna, Manajemen Pengguna dan Tukar Pengguna. Profil pengguna berisi tentang profil operator sekolah. Manajemen Pengguna berisi daftar PTK yang ada di sekolah berdasarkan isian dapodik. Dalam manajemen pengguna kita bisa menambah pengguna yang berasal dari komite sekolah. Sedangkan menu Tukar Pengguna berguna untuk menukar pengguna dalam pengisian kuisioner.
- Untuk tukar pengguna, klik panah kecil di sebelah kanan kotak yang berisi tulisan guru. Selanjutnya pilih pengguna yang akan isi responden apakah guru, siswa atau komite. Selanjutnya klik panah di sebelah kanan nama responden yang terpilih.
- Untuk mengisi kuisioner, klik menu perangkat kuisioner yang berada di bawah identitas pengguna. Selanjutnya klik rincian untuk membuka rincian kuisioner.
- Klik panah kecil untuk menampilkan kuisioner.
- Kuisioner akan terbuka. Jawab kuisioner satu persatu. Skrol halaman ke bawah untuk menampilkan pertanyaan selanjutnya.
- Jika semua pertanyaan di halaman tersebut selesai dijawab, klik simpan. Klik panah untuk pindah ke bagian pertanyaan selanjutnya.
- Setelah semua kuisioner di bagian A (A1 s.d A6) telah selesai dijawab, pengerjaan kuisioner dilanjutkan ke bagian B. Klik lanjutkan ke kategori selanjutnya jika ingin melaanjutkan atau klik tutup jika anda akan menunda dulu pengisian .
- Pengisian kuisioner tidak harus selesai dalam satu waktu. Pengisian bisa ditunda dan dilanjutkan di waktu lain.
- Untuk mengecek pengisian kuisioner, klik menu pengisian akhir. Jika pengisian kuisioner masih belum 100 %, silahkan kembali ke menu isi kuisioner.
- Jika peJika ingin keluar dari PMP daring, klik nama pengguna yang ada di sebelah kanan atas.
- Selanjutnya klik keluar untuk keluar dari PMP daring.
Selain alamat di atas untuk membuka Portal PMP Daring dapat juga dilakukan di alamat ini : http://pmp.dikdasmen.kemdikbud.go.id/ . Klik tautan PMP online di sebelah kanan jendela aplikasi.
Selain di laptop/komputer, pengisian kuisioner PMP dapat juga dilakukan di smartphone berbasisi android atau Iphone. Aplikasi PMP online untuk Smartphone dapat diunduh di Google Play Store atau App Store.
Catatan : Saat ini aplikasi PMP daring masih dalam versi beta belum resmi diluncurkan dan banyak fitur yang belum berfungsi normal.
Selain di laptop/komputer, pengisian kuisioner PMP dapat juga dilakukan di smartphone berbasisi android atau Iphone. Aplikasi PMP online untuk Smartphone dapat diunduh di Google Play Store atau App Store.
Catatan : Saat ini aplikasi PMP daring masih dalam versi beta belum resmi diluncurkan dan banyak fitur yang belum berfungsi normal.